Halo Blogger Mania-surving, browsing, chating, blogging, cari bahan postingan, atau mungkin bermain HTML dan lain-lain, kadang membius kita, tak terasa waktu telah banyak kita lalui dengan duduk di depan laptop sampai berjam-jam ( rekor saya 18 jam ngulak-ulik jalan2 di internet ).

Kadang kita menjadi lupa untuk memperhatikan tubuh kita sendiri, sering kita merasa badan kaku-kaku dan sedikit ada stressing pada otot tubuh akibat terlalu banyak duduk, nah loh yang seperti ini katanya berbahaya, disamping otot tidak sehat, juga peredaran darah yang kurang maksimal menggerayangi badan ini, terutama otak. Nah kalau sudah begini Sobat blogger sekalian harus melakukan yang namanya peregangan otot, sebelum fatal yuk regangkan otot-otot kita, biar sehat orang nya-sehat otak dan tubuhnya-sehat blog nya, so check it out :

1. Dada, kaki, paha
Berdiri dengan kali selebar pinggul. Lipat kaki kaki ke belakang hingga menyentuh paha belakang, lalu pegang kaki kiri dengan tangan kiri. Sementara lutut menunjuk ke arah lantai, rentangkan lengan kanan Anda lurus ke atas. Tahan selama 20 detik, lalu ganti ke kaki kanan.

2. Hamstring/peregangan bokong
Bungkukkan badan sedikit, dan tumpukan berat badan Anda ke kaki kiri. Luruskan kaki kanan ke depan, dengan tumit menempel di lantai sementara ujung jari mengarah ke atas. Letakkan kedua tangan di paha, lalu tegakkan kembali posisi punggung Anda. Tahan selama 20 detik. Ganti kaki yang satunya.

3. Betis, pundak, dan hamstring
Turunkan tubuh Anda, lalu rentangkan kaki kiri ke depan dengan tumit menempel di lantai (ujung jari menunjuk ke atas). Regangkan lengan kiri menyilang di depan dada, lalu pegang siku tangan kiri dengan tangan kanan Anda. Tahan selama 20 detik, lalu ganti kaki dan tangan satunya.

4. Pinggul (A)
Peregangan di area otot-otot hip flexor memungkinkan Anda untuk menggerakkan paha ke arah perut. Ada dua jenis latihan hip flexor yang bisa Anda lakukan. Berdiri dengan kaki selebar pundak, lalu rentangkan kaki kiri ke belakang dengan telapak menapak lantai (tidak jinjit). Tekuk kaki kanan ke depan Anda, sehingga kaki membentuk sudut 90 derajat.

5. Pinggul (B)
Berdiri dengan kaki selebar pundak, lalu rentangkan kaki kiri ke belakang dengan telapak kaki jinjit. Tekuk kaki kiri tersebut sehingga tubuh merendah. Jaga agar punggung tetap lurus, dan tarik bokong ke arah dalam. Tahan selama 20 detik, lalu ulangi lagi dengan mengganti kaki.

6. Punggung bawah (A)
Berdiri dengan kaki lebih lebar daripada pinggul, dengan lutut sedikit menekuk. Letakkan kedua tangan pada paha. Tahan selama 20 detik, lalu tegakkan tubuh Anda kembali.

7. Punggung bawah (B)
Masih dengan posisi seperti di atas, lalu lentingkan punggung Anda sehingga membentuk busur. Kunci, atau tarik perut Anda ke arah tulang belakang, dan rasakan regangan di sepanjang punggung Anda. Tahan selama 20 detik, lalu tegakkan kembali punggung Anda ke posisi semula.

[artikel:kompas, pics:shanti.blogdetik]


Nah, gmn teman2? udah enakan sekarang, kalau sudah freeshh dan enakan monggo silahkan melanjutkan aktivitas bloggingnya lagi.
::Salam Hangat::


These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

26 Responses to this post

  1. Oby Syam on July 10, 2010 at 10:50 AM

    XD
    kurang lengkap nih kalo belum ada videonya mbak
    hahahaha
    nice shareee

  2. Oby Syam on July 10, 2010 at 10:53 AM

    \:D/
    wah bagusnih
    bisajadiinstruktursenamXD

  3. Unknown on July 10, 2010 at 11:36 AM

    Luar biasa rekornya sampai 18 jam ngulak-ulik jalan-jalan di internet, kalau aku rekornya baru sampai 8 jam. Wah udah nggak kuat duduk lebih lama lagi sobat. Ini ada senam bagi blogger mania. Sip kalau gitu. Badan tetap sehat, blogwalking jalan terus. Trims sobat infonya.

  4. etam grecek on July 10, 2010 at 12:15 PM

    wah mantap nih kang tipsnya....
    mmng klo udah di depan laptop kadang saya jg bisa berjam'' nih...
    badan terasa pegal..
    smoga dgn senam blogger ntar bisa ngurangi pegal'' di badan...thanks kang sngt bermanfaat...

  5. Ferdinand on July 10, 2010 at 12:21 PM

    Waduh aku ga punya rekor selama itu Sob untuk Surfing, Ngblog atau apaun aktivtas di Internet hhe....

    18 jam mah lama bgt tuh Sob haha..... ngapain aja tuh......

    aku paling lama juga 5 Jam, itu juga klo libur klo ga ya paling cuma 2-3 jam pas istirahat siank......

    Yukk Kita senam.........

  6. cHugy - gOgOg on July 10, 2010 at 12:44 PM

    Waduh......mantap tu rekornya...heheheeeee....!!!
    Ia nih kalau chugy suka sakit leher , keyanya kudu di coba ni br shat browsing dan ng-blognya....!!!

  7. Ummiega on July 10, 2010 at 1:32 PM

    makasih tipnya, sekarang badan sudah terasa enak tapi jangan lupa juga minum jamu setelah makan....

  8. Nugraha on July 10, 2010 at 2:51 PM

    Waah artikel yang bagus tuh buat orang yang hobby (kerja) nongkrong & nulis di depan monitor komputer.Saya pun kalo sudah blogging, suka kelupaan utk istirahat. Kemarin 3 hari, tidur cuma 10 menit perharinya, di kantor ngantuk:) Terima kasih atas tips-nya dan kunjungannya ke blog saya. Blog seperti ini bisa memberikan manfaat buat para pembacanya. Salam hangat.

  9. warcoff on July 10, 2010 at 5:13 PM

    tq infona ya hehehe

  10. Nilla Gustian on July 10, 2010 at 7:43 PM

    tips nya ok mas oOz...^_^

  11. om rame on July 10, 2010 at 7:58 PM

    iyah nih sob, kaLau sudah asyik di depan kompi suka Lupa waktu. dan pas berdiri memperhatikan kaki sudah pada bengkak, mungkin peredaran darahnya kurang Lancar karena terLaLu banyak duduk.
    terima kasih atas masukannya, bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh bagi para bLogger mania.

  12. pakies on July 10, 2010 at 8:06 PM

    mantabs nih, langsung praktekan untuk mengurangi ketegagan otot. rileksssssss

  13. Shudai Ajlani on July 10, 2010 at 10:42 PM

    haha oke deh kalo gitu saya coba

  14. mixedfresh on July 10, 2010 at 11:26 PM

    Kalau 18 jam sih aku ga pernah duduk depan komputer sob...Paling lama cuma 10 jam tupun bareng ma komputer kantor..Tapi misalnya aku capek depan komputer cara yang paling gampang dilakukan cuci kaki & muka trs lihat pemandangan sekitar agar ga liat komputer aja n jangan lupa minum air putih yang banyak.

  15. inung halaman samping on July 11, 2010 at 1:20 AM

    Tipsnya komplit, bagian2 tubuh itulah yang memang paling 'menanggung' beban waktu kita duduk lama.

    Sepakat berat ama Bro Mixedfresh, pengalihan mata juga membuat mata lebih rileks karena retina dan otot akan meregang. Ini karena titik fokus menjadi variatif dibanding hanya melongok monitor yang berjarak sekitar 30-40 cm secara terus menerus ;)

    Oya salut juga, bro Ozzy dah mulai lebih banyak menulis di pengantar postingan yang bro kutip dari sumber lain.

    Kali ini 2 alinea. Opsi lainnya, alinea kedua bisa dipecah jadi alinea ketiga: yaitu pada bagian 'Nah, kalau sudah begini...

    Slow but sure, brader sudah merintis menulis dari angle sendiri dan menambah pilihan kata sendiri nih. Well done! qe3

    Untuk bagian selanjutnya, coba serap inti kalimat per point 1 s/d 7 dan pelan-pelan tulis ulang dengan pilihan kata sendiri. Awalnya sulit karena belum terbiasa dan butuh waktu tapi, Percayalah, brader Ozzys bakal kaget dan puas melihat hasil akhirnya he3.

    Trus, apakah ini tidak melanggar etika blogging soal apresisasi pada hak cipta dan kerendahan hati belajar? Its oke, toh pencantuman sumber/link di bagian bawah sudah memenuhi syarat bahwa kita menghargai sumber kutipan/artikel.

    Maaf kalau komen ini panjang nian dan merasa digurui, saya hanya berniat tulus mengapresiasi komitmen Brader soal hak cipta dan etika blogging di postingan kemarin soal 'Apa itu hak cipta'.

    Tegurlah saya jika kurang berkenan... :) Sekali lagi salut buat brader Ozzys qe3

  16. Unknown on July 11, 2010 at 2:00 AM

    nice share gan...... kalo saya suka tidur bentar....... hhaa

  17. Sudinotakim on July 11, 2010 at 8:01 AM

    Makasih mas,telah mengingatkan kita semua, dan thanks atas tipsnya..

  18. etam grecek on July 11, 2010 at 8:45 AM

    lumayan senam paginya..........

  19. Harits on July 11, 2010 at 10:47 AM

    Lumayan lah mas setelah melakukannya *soalnya saya praktekin langsung mas, hehehe.

    Salam kenal yah mas.

  20. Pelakon Takdir on July 11, 2010 at 2:36 PM

    pengetahuan yang bermanfaat
    bagus dipraktekkan

  21. nuy on July 11, 2010 at 3:32 PM

    Waduuuuuuh 18 Jam nonstop?! ga pernah akuuuuuuuu paling 10 jam terus istirahat dulu baru lanjut lagi.. hahaha.. xD

    Boleh juga tuh senam bloggernyaaa..
    salam ^^

  22. richo on July 11, 2010 at 6:47 PM

    betul banget blogger harus sering senam soale kebanyakan duduk di depan kompi kan ga baik hehehe salam kenal balik kawan

  23. Suratman Adi on July 11, 2010 at 9:20 PM

    Wah aq malah jarang kayak gini sob

  24. catatan kecilku on July 11, 2010 at 9:42 PM

    Sayang step-2 dari senam itu gak dilengkapi dg gambar, jadi lebih mudah utk menirunya.. :D

  25. the others... on July 11, 2010 at 9:44 PM

    Jadi pengen senam... sudah kebanyakan duduk nih..

  26. Adiluhung on July 11, 2010 at 11:51 PM

    kalo ane mah, cape ngenet langsung tidur, eits sebelom tidur minum suplemen vitamin dulu, biar bangun uda jos!

Leave a comment

Komentarmu=Jati Dirimu